BELAWAN,(PAB)----
Kecelakaan maut terjadi lagi.kali ini antara sepeda motor jenis metik honda Vario BK 6671 MAP dengan Bus BK 7892 DG di jalan Marelan Raya Psr II Ling. 17 Rengas Pulau Kecamatan Medan Marelan, Jumat (7/9/18)sekira pukul 08.00 WIB.
Berdasarkan Keterangan yang diterima menyebutkan korban pengendera sepeda motor diketahui bernama Muhammad Arpin Aswin(15) Warga Jl. Marelan Pasar III Barat Gg. Jala 8-A, Rengas Pulau Kecamatan Medan Marelan.
Korban mengalami luka robek pada kepala sebelah kanan dan luka robek dipaha sebelah kiri dan meninggal dunia di tempat kejadian perkara dan dibawa ke RSU Pirngadi Medan.
Kecelakaan lalu lintas tersebut berawal saat mobil Bus BK 7892 DG yg dikemudikan oleh Abdul Rahman berjalan dari Hamparan Perak hendak menuju Medan, sesampainya dilokasi kejadian mobil bus tersebut berjalan terlalu kekanan dan masuk ke badan jalan lain dan secara bersamaan datang dari arah berlawanan Sepeda Motor honda Vario BK 6671 MAP sehingga terjadilah tabrakan lalu lintas, akibat lakalantas itu pengendara Sepeda Motor mengalami luka robek pada kepala sebelah kanan dan luka robek dipaha sebelah kiri dan langsung meninggal dunia di tempat kejadian perkara. Selanjutnya korban dibawa ke RSU. Pirngadi Medan. Setelah kejadian pengemudi mobil Bus dengan Nomor poisi BK 7892 DG melaporkan kejadian ke kantor polisi terdekat.
Petugas Lantas turun serta mengamankan Barang Bukti satu mobil bus BK 7892 DG di Cargo kayu putih serta Sepeda Motor BK 6671 MAP ke mako Satlantas Polres Pelabuhan Belawan.
Sementara itu kasatlantas Polres Pelabuhan Belawan AKP.MH.Sitorus, SH saat dikonfirmasi wartawan membenarkan adanya kejadian tersebut. (Ali)